Masih seminggu pasca tes PTESOL (TOEFL like test) untuk mahasiswa IEKI angkatan 2019.

Pada masa pandemi covid 19, prosedur tes di balai bahasa termasuk tes PTESOL ini di antaranya diadakan full computer based dan tidak lagi menggunakan model paper based test (PBT). Sehingga tes yang dilakukan langsung menggunakan komputer. Adapun tiap peserta wajib mengenakan masker, dan sarung tangan berbahan latex saat pengerjaan tes tersebut.

Adapun tes berlangsung kurang lebih 2,5 jam yang meliputi beberapa aspek uji kemampuan listening, structure dan juga reading.

Bagaimana dengan hasilnya? Hasil dari tes tersebut muncul langsung di layar selang beberapa detik saat tes telah berakhir dan kartu hasil tesnya yang berbentuk fisik bisa didapatkan para peserta pasca 20-30 menit tes berakhir.

Lalu, bagaimana dengan hasil tesnya? ?? kepada para peserta tes terkait dapat mengontak ibu Rida Rosida untuk memperoleh softcopy file hasilnya. Turut mengucapkan terimakasih kepada para mahasiswa angkatan 2019 yang dengan antusias mengikuti tes tersebut.

Selain itu, untuk mahasiswa angkatan 2020, diharap bersiap untuk tes serupa di tahun 2021 ya ?. InsyaAllah.